Share

Lirik Lagu Menghitung Hari, Tembang Galau dari Maysha Jhuan

MNC Media, Jurnalis · Selasa 14 Februari 2023 10:00 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 14 619 2764560 lirik-lagu-menghitung-hari-tembang-galau-dari-maysha-jhuan-TaQJR8LnPk.jpeg Maysha Jhuan (Foto: Ist)

JAKARTA - Penyanyi cantik bersuara merdu Maysha Jhuan, baru-baru ini merilis single terbarunya bertajuk ā€˜Janji Tak Menangis’ di bawah label HITS Records. Lagu bergenre pop ballad tersebut menceritakan tentang menceritakan tentang sisi sensitif dari sebuah perasaan yang ada. Kisah cinta yang harus berakhir memang tidak pernah menyenangkan. Rasa sedih karena seseorang itu berubah akibat hubungan 2 manusia yang tak lagi sama.

Lagu yang cocok jadi teman dikala galau dengan liriknya yang mendalam ini sudah meraih lebih dari 70 ribu views setelah 4 hari perilisan Music Videonya melalui YouTube Channel HITS Records.

Siapa sangka, sebelum mengikuti X Factor Indonesia musim ketiga, Maysha sudah pernah merilis single berjudul ā€œGak Boleh Pacaran Duluā€ pada 2017. Maysha juga pernah tergabung dalam grup bernyanyi bernama MAFI dan merilis single ā€˜Ku Sapa Hello’ pada 2018, serta single terbarunya bertajuk ā€˜Lugu’ pada 2022 lalu.

Nah, buat yang kangen dengan ajang X Factor Indonesia atau kangen dengan suara Maysha Jhuan yang khas dan merdu saat tampil di atas panggung, StarHits Music punya video untuk mengobati rasa rindu tersebut.

Melalui video yang diunggah kali ini, StarHits Music membagikan suara merdu Maysha Jhuan saat membawakan lagu ā€˜Menghitung Hari’ di panggung X Factor Indonesia yang dipopulerkan oleh diva Krisdayanti dan diciptakan oleh Melly Goeslaw.

Maysha Jhuan

Dengan suaranya yang merdu, Maysha berhasil menyanyikan ā€˜Menghitung Hari’ dengan gayanya sendiri tanpa mengubah esensi lagu aslinya. Penyanyi muda berusia 16 tahun tersebut juga sukses pada bagian nada tinggi di bagian reffrain lagu.

Untuk yang ingin nyanyi bersama, berikut lirik lagu ā€˜Menghitung Hari’:

Menghitung hari

Detik demi detik

Masa kunanti apakan ada

Ā 

Jalan cerita kisah yang panjang

Menghitung hari

Follow Berita Okezone di Google News

Padamkan saja kobar asmaramu

Jika putih itu takkan ada

Yang aku minta tulus hatimu

Bukan puitis

Ā 

Pergi saja cintamu pergi

Bilang saja pada semua

Biar semua tahu adanya

Diri ku kini sendiri

Ā 

Oh... Pergi saja cintamu pergi

Bilang saja pada semua

Biar semua tahu adanya

Diri ku kini sendiri

Ā 

Diri ku kini sendiri…

Penasaran mau dengerin ā€˜Menghitung Hari’ versi Maysha Jhuan? Langsung aja cek videonya hanya di YouTube channel StarHits Music, ya!

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini